Saturday 21 November 2015

Kumpulan Game RPG Terbaik di Android dan Iphone

Apakah kawan suka menghabiskan waktu dengan bermain game? Entah saat menunggu seseorang atau memang sedang tidak ada pekerjaan? Kalau iya mungkin beberapa kumpulan game RPG yang akan saya posting disini akan menambah wawasan kawan semua tentang game RPG.

Kalau ada yang belum tahu apa itu game RPG akan saya jelaskan secara singkat saja. hehe. Game RPG adalah game yang pemainnya hanya memainkan 1 karakter atau lebih untuk menyelesaikan misi sampai semua misi terselesaikan.

1.HEROES OF ORDER & CHAOS
Game Heroes of Order & Chaos merupakan game jawara untuk kategori game mirip DOTA.

Dengan kualitas grafis dan interface yang memukau dan kualitas HD. Game ini membutuhkan Space 1 GB untuk memainkanya. Tapi meski berukuran besar semua akan terbayar karena anda akan di sajikan dengan skill serta Heroes yang keren.

DOWNLOAD


2.LEGENDARY HEROES



Game MOBA mirip DOTA yang ini memiliki banyak sekali hero yang menggunakan sistem 3 jalur sehingga anda sebagai pemain mampu mengontrol semua hero. Game Moba mirip Dota yaitu Legendary Heroes ini memiliki lebih dari 30maps yang akan menghibur anda sebagai pemain. Game bisa anda dapatkan secara free baik untuk android dan iOS.

Download Legendary Heroes
APK
IOS


3. PLANTS WAR



Dibandingkan dengan game MOBA sebelumnya game ini jauh berbeda karena anda hanya memainkan disatu jalur. Konsep adalah menghancurkan markas lawan anda dan harus melewati creeps serta tower..

Kekurangan adalah anda tidak mempunya banyak pilihan hero sebagai gantinya anda akan mendapatkan sebuah gameplay yang keren dan minimalis. Cocok buat anda yang ingin memainkan game santai dengan gembira. Game ini free untuk android dan iOS

Download Plants War
APK


4. FATES FOREVER



Sebagai game MOBA Fates Forever memiliki ambisi yang cukup besar. Game ini memilik User Experience yang bagus dibandingkan yang lainya. Namun hinggat saat ini untuk versi iOS hanya tersedia di negara Norwegia dan versi android sudah bisa dinikmati di seluruh dunia.


5. ARENA OF HEROES



salah satu hal yang menjadi game ini istimewa adalah selain mudah dimainkan sebagai game MOBA tapi juga memakain sistem turn-based. Terdapat lebih 35 hero yang unik dengan kemampuan yang berbeda setiap heronya,

Download Arena of Heroes
Playstore


6. SOLSTICE ARENA



Game Moba yang satu ini hanya untuk satu pertandingan dan anda akan menghabiskan waktu 1jam. Game ini tidak memiliki creeps tapi hanya memiliki hero berserta tower saja pastinya terdapat elemen strategi yang bisa dicoba solstice arena yang dibesut zynga


7. HEROES OF DESTINY



Pada game ini anda akan menjadi ketua dari group semua hero setelah Darkness melakukan invasi kingdom of lerona. Untuk setiap hero memilik skill yang berbeda tentunya dengan begitu anda mampu menyelesaikan misi yang sedang anda jalankam. Game ini Real Time Strategy tentunya seperi Action RPG. Untuk misi bisa anda ulang kembali.

Download Arena of Heroes
Playstore


8. VAINGLORY



Game ini tidak hanya keren dari segi desain grafis, tapi juga dari segi heronya juga mantap seperti support, hero carry, dan tanker. Ditambah itemnya sangat komplit mulai basic attack, defense, magic attack, pot, trap, dan sebagainya. Untuk misi yaitu menghancurkan kristal yang terdapat pada wilayah laan.
VAINGLORY
Playstore


9. SOUL OF LEGENDS



Sebagai game yang Mirip dengan DOTA game ini menjadi game satu-satunya yang bisa menggunakan pertarungan 2 vs 2. Untuk mapsnya bisa tergolong besar untuk ukuran game android. Jika biasanya hanya tower dan jalur tengah tapi di jalur tengah terdapat tempat seperti layaknya farming creep hutan sehingga bisa dikatakan game ini menggunakan 2 jalur utama.

Download Soul Of Legens
Playstore


10. MOBILE DOTA



Nah bukan hanya gamenya yang mirip DOTA tapi namanya gamenya juga menggunakan nama DOTA. Sebagai game yang menyandang nama Dota Game ini memiliki superhero yang lengkap dan tentunya full skill. Oh ya untuk jumlah heronya juga cukup fantastic yaitu sekita 40 hero dan selalu update oleh pihak devoloper dari game mobile dota.

Download Mobile Dota
Playstore


Demikianlah beberapa game Android RPG terbaik dan terbaru yang dapat membuat Anda terhibur dan bernoltalgia dalam menghabisakan waktu luang. Semoga bermanfaat dan terima kasih sudah mampir. ^^


Sumber : http://www.kaskus.co.id/post/56508b6392523313708b4569#post56508b6392523313708b4569
Read more ...
Friday 20 November 2015

Macoox EX1 Smartphone berkapasitas 9000 mAh

Mendengar smartphone dengan kapasitas 9000 mAh pasti mantap banget ya? Smartphone bisa tahan berhari-hari dengan sekali charge. Jadi pingin beli nih. hehe. Tapi sabar dulu kawan, untuk infomasi harga dan spesifikasi yang lebih lengkap saya belum dapat info lebih lanjut. Nanti saya akan update kalau ada informasi terbaru. 

Sepertinya memang daya tarik dari smartphone ini hanya pada baterai yang berkapasitas besar. Kalau dilihat sekilas spesifikasinya juga tidak wah-wah banget. 

Dengan ketebalan 15mm, ponsel yang dibekali layar 4,5 inch ini terlihat cukup gemuk. Macoox EX1 masuk dalam kategori ponsel entry level. Prosesornya quadcore dengan dukungan RAM 1GB, memori internal 8GB, serta dukungan konektivitas jaringan 4G LTE. 


Image result for Macoox EX1

Untuk kebutuhan fotografi, kamera belakangnya berkekuatan 8 megapixel denga LED flash dan kamera depan 2 megapixel.


Bagaimana? Berminat kawan? Sabar dulu ya? Karena sepertinya produsen asal china yang memproduksi Macoox EX1 belum mau buka-bukaan soal harga gadget yang satu ini.



Sumber : http://inet.detik.com/read/2015/11/20/132318/3076292/317/monster-baterai-ponsel-ini-9000-mah
Read more ...

Menguji ketangguhan Blackberry Android ( BlackBerry Priv )

Sudah ada rencana mau ganti smartphone Anda dengan produk keluaran terbaru? Jangan beli gadget dulu sebelum membaca postingan saya, kok kesannya memaksa ya? hehe. Seperti yang sudah kta ketahui bersama, bahwa Blackberry sudah meluncurkan gadget terbaru mereka yang beroperasi di Sistem Operasi Android yang mereka namakan Blackberry Priv. 

Image result for blackberry priv
Sudah menjadi hal lumrah kalau suatu produk diuji ketahanan fisiknya, ini juga yang dilakukakan pada Blackberry Priv. Uji yang pertama adalah menguji ketahanan layar dari Blackberry Priv. Blackberry Priv menggunakan gorilla glass 4. 

Pengguna YouTube bernama JerryRigEverything yang mengujinya mengkategorikan goresan hingga 10 tingkat, berdasarkan alat penggores yang dipakainya.

Tingkat goresan 1 sampai 6 dilalui layarPriv tanpa masalah. Goresan baru berbekas di tingkat ke 7, bahkan bekas goresannya terlihat sangat jelas. Kesimpulannya, lapisan layar Gorilla Glass 4 di Priv terbukti ampuh menghadapi goresan-goresan akibat anak kunci misalnya. Tapi segera jauhi kalau dihadapkan dengan pisau cutter.


Pengujian terakhir sekaligus yang paling menarik adalah ketika layar Priv dibakar. Ya, dibakar! Tapi jangan berpikir berlebihan karena penguji hanya membakarnya menggunakan korek api gas. Namun tetap saja resiko kerusakannya cukup tinggi.

Jadi dalam pengujian ini layar Priv yang mengusung teknologi AMOLED dibakar untuk menguji ketangguhannya. Akibat yang langsung kelihatan adalah bagian layar yang dibakar langsung berwarna putih. Menariknya, meski sempat memutih, setelah didiamkan sesaat bagian layar Priv yang dibakar berangsur-angsur pulih dan bisa dioperasikan dengan normal tanpa masalah.


Untuk lebih jelasnya bisa melihat videonya DISINI


Semoga postingan saya bermanfaat bagi saya dan kawan semua. Terima kasih sudah mampir.^^





Sumber : http://inet.detik.com/read/2015/11/20/100812/3076068/317/ketika-blackberry-android-digores-hingga-dibakar
Read more ...

12 Kode Rahasia Pada Android yang Wajib Diketahui

Halo kawan, ketemu lagi, jangan bosan dengan saya ya kawan? hehe. Jaman sekarang smartphone sudah menjadi kebutuhan dan gaya hidup kawan. Buktinya dari anak kecil sampai kakek nenek pasti pakai android, walaupun tidak semua sih. hehehe

Tapi tahukah kawan, kalau di smartphone android ada kode rahasinya lho? Caranya cukup mudah, hanya dengan memencet angka dan simbol yang ada di dialpad

Berikut 12 Kode Rahasia Pada Android yang Wajib Diketahui1. *#*#4636#*#*(Menampilkan informasi tentang smartphone, baterai, dan penggunaan data)2. *#*#7780#*#*(Mengaktifkan factory reset - kode ini akan membuat smartphone seperti baru dengan catatan semua aplikasi dan data Anda akan terhapus)3. *2767*3855# (Menginstal ulang OS Android, secara total menghapus semua data dalam smartphone)4. *#*#34971539#*#*(Menampilkan informasi seputar kamera)5. *#*#273283*255*663282*#*#* (Mencadangkan (back-up) data secara cepat)6. *#*#197328640#*#* (Tes layanan seluler atau internet)7. *#*#1472365#*#* (Tes GPS)8. *#*#0*#*#* (Tes performa layar LCD)9. *#*#0673#*#* atau *#*#0289#*#*(Tes performa audio smartphone)10. *#*#0842#*#* (Tes getar dan lampu latar belakang)11. *#*#2664#*#* (Tes kemampuan layar sentuh)12. *#*#232331#*#* (Tes Bluetooth)

Segitu saja kawan yang dapat saya bagi disini, selamat mencoba dan semoga bemanfaat.^^




Sumber :  http://www.kaskus.co.id/post/54e33367d44f9fb1228b456a#post54e33367d44f9fb1228b456a
Read more ...
Thursday 19 November 2015

Repartisi Internal HP Mito A95 Menjadi 2,5 Gb

Meskipun HP Mito A95 ini sudah termasuk HP android yang jadul, tapi saya paling seneng utak atik HP ini. Dulu pertama kali beli HP ini seneng banget karena spek yang ditawarkan wah banget pada waktu itu dengan harga yang menurut saya terjangkau. Tapi ada sedikit kekecewaan karena penyimpanan internal hanya 1 Gb, untuk ukuran HP android dengan spek yang lumayan mumpuni dengan penyimpanan internal yang hanya 1 Gb kurang banget lah...

Untuk mengakali masalah penyimpanan internal yang hanya 1 Gb ada bebarap trik, tapi hanya 1 trik yang akan saya bagi disini karena menurut saya trik ini paling aman, tidak perlu custom room.

Caranya :
1. Sedot bahannya dulu disini
2. Download File
3. Masukan ke SDCARD
4. Masuk ke CWM
5. WIPE data , cache , dalvik
6. Install ZIP file tadi
7. Done
8. Reboot 
Pertama kali boot akan 2x lebih lama dari pada biasanya (tanang aja)

Untuk mengembalikan ke pengaturan awal, caranya sama masuk ke CWM terus instal bahannya disini

Selamat mencoba kawan, ingat resiko di tanggung kawan sendiri y? ^^
Read more ...

Jenis-jenis virus pada Android

Halo kawan, lama tidak berjumpa dengan saya, maaf baru bisa on lagi setelah disibukkan dengan kegiatan di dunia nyata sehingga kegiatan di dunia maya agak sedikit terganggu, hampir setahun saya tidak posting. Sekarang saya akan mulai lagi rajin posting kawan.

Kali ini saya akan berbagi jenis-jenis virus yang menyerang HP android kawan semua, jangan dianggap enteng virus yang menyerang HP android, karena virus-virus tersebut dapat menyebabkan HP kawan error atau pulsa terpotong dengan sendirinya.

Ini beberapa virus yang sangat berbahaya :

1.Trojan Obad
Virus Android yang ini bisa dibilang yang paling ganas, karena Kaspersky sebagai Antivirus terbaik dibuat kesusahan oleh virus android yang satu ini.
Trojan Obad bisa masuk ke sistem dan menggunakan simbol yang rumit sehingga susah dideteksi. Mesikpun virus yang satu ini bisa dikurangi oleh Kaspersky tapi belum mampu menghilangkan hingga ke akarnya. (Sebaiknya update antivirus kawan secara berkala)




Akibat dari virus Trojan Obad ini pengguna akan kehilangan pulsa dan membuat handphone Hang untuk beberapa saat. Cara kerja Trojan Android tersebut pertama-tama virus ini akan mengarahkan kawan
 ke situs yang memberikan aplikasi download, setelah file atau aplikasi tersebut terdownload, maka trojan akan beraksi menyerang sistem kawan.

2.Hipposms Virus
Malware atau virus Hipposms yang satu ini beraksi dengan menyedot pulsa kawan, cara kerjanya yaitu mengambil alih SMS pada handphone kawan dan mengikuti layanan SMS berbayar. Jika kawan merasa tidak pernah mendaftar layanan SMS terentu dan tiba-tiba menerima SMS berbayar, pelakunya bisa jadi Hipposms ini. Sama seperti sms berbayar lainnya, kawan akan selalu dikirimi SMS berbayar yang akan selalu memotong pulsa kawan.



Meskipun Virus Hipposms ini sudah hilang dari handphone Android kawan tetapi SMS berbayar tersebut selalu datang pada nomor kawan, salah satu caranya mengatasinya ialah dengan membersihkannya dengan antivirus dan mengganti nomor baru. Kalau harus ganti nomer HP repot y? Nomer HP kan ada yang sudah pakai selama puluhan tahun.

3.Andr/DrSheep-A.

Malware ini juga termasuk dalam golongan Trojan. Malware ini mempunyai kemampuan untuk mengbajak (hack) akun Facebook, Twitter dan LinkedIn yang aktif pada perangkat Android yang diserangnya. Malware ini juga mempunyai nama lain HackTool.AndroidOS.DroidSheep A

4.Andr/BBridge-A.
Andr/BBridge-A, virus ini termasuk kedalam golongan Trojan. Bisa Juga dikenal dengan BaseBridge. Virus ini menggunakanprevilege escalation untuk masuk kedalam sistem dan setelah itu menginstall aplikasi berbahaya masuk kedalam perangkat Android.
Malware ini mengunakan protokol HTTP untuk berhubungan dengan pusat server dan setelah itu mengirimkan informasi berharga yang terdapat pada perangkat Android yang diserangnya.


Bahayanya lagi saat malware ini bisa mengirim dan membaca SMS. Malware ini akan membersihkan SMS yang masuk dan menghilangkan informasi bahwa kita telah dikenakan biaya pengunaan SMS premium.
Jadi kita gatau kalau kita berlangganan sms premium

5.Andr/BatteryD-A
Malware ini juga termasuk Trojan yang mempunyai nama lain Trojan. AndroidOS.FakeDoc.b.
Malware ini akan membuat aplikasi “Battery Doctor” yang memberitahukan bahwa aplikasi ini akan menghemat pemakaian baterai pada perangkat Android yang diserangnya.
Sebaliknya aplikasi ini akan mengirimkan informasi mengenai perangkat Android yang diserangnya dan akan mengirimnya ke server pusat memakai HTTP. Malware ini juga menyebabkan munculnya banyak iklan saat Anda membuka aplikasinya.


6.Ransomware


Malware canggih ini sedang trend dan cara kerjanya juga sadis yaitu dengan mengunci layar smartphone kamu dan juga file-file di dalamnya sampai kamu membayar sejumlah uang yang diminta. Malware ini bisa terdownload saat kamu membuka website dewasa, website hacking, dan website lain yang berbahaya.
Kamu akan dituduh melakukan kejahatan sesuatu dan harus membayar tebusan.


7.Android PowerOffHijack



Siapa yang menyangka jika ada malware yang mampu membuat smartphone kamu seperti mati tapi tetap bekerja normal dan kemudian memanfaatkan smartphone kamu tersebut untuk membuat panggilan telepon, mengambil foto dan juga banyak perintah lain tanpa setahu kamu. Malware ini berbahaya karena mencuri data-data pribadi pengguna.


8.Virus Injection.


Virus satu ini sangat banyak di sebarkan di web web dan disisipkan di aplikasi dari google play.

1. PjappsM = Termasuk kategori malware yang menyedot pulsa, kalau menurut Symantec sih tujuan dari virus ini untuk mencuri data personal user yang setiap perangkatnya sudah terinfeksi.

2. FakePlayer = Sebuah Program yang cukup jahat, karena do'i mampu menyamar sebagai aplikasi musik media player. Jika berhasil diinstall, waahh..bahaya tuuhh.. karena secara tersembunyi akan mengirim premium sms ke nomor yag disediakan di Rusia.

3. GEMINI = virus yang dapat korupsi ( bukan hanya pejabat yah yang korupsi..hehe) virus ini mampu mengkorupsi data pribadi dalam waktu tertentu doi membuka aplikasi baru yang sebenarnya adalah Virus Trojan Geinimi .

4. DroidDream = Virus Malwer yang lebih gila lagi nih brow..karena mampu meng-infeksi kira-kira 60 aplikasi berbeda yang ada di Android Market, prosesnya adalah dengan merubaha perangkat yang terinfeksi menjadi format botnet, mampu melewati sekuritas Android, menginstall software ilegal dan juga dapat mencuri data.

5. RuFraud = Bentuknya seperti Aplikasi tapi didalamnya mengandung virus yang mampu melihat kode negara dari SIM card handphone si korban, Nah jika code yang di maksud itu cocok dengan salah satu dari negara bagian Eropa Barat atau eropa timur, maka sasaran empuk banget brow..biaya SMS menjadi lebih tinggi loh gara-gara virus ini..

6. Counterclank & Tonclank = Virus ini Mampu mendownload file khusus tanpa diketahui tujuan dari aplikasi virus itu untuk apa..(gak jelas lah apaan tuh)

7. GGTracker = Dengan GGTracker Ini Penjahat cyber yang lagi-lagi mampu mengelabui user dengan membuat halaman web yang menyerupai Android Market, Banyak yang terjebak didalamnya, biasanya dengan download aplikasi penghemat baterai palsu semata. Jika sukses diinstall, waahh...bahaya brow..

8. DroidKungFu = Widiihh..namanya keren yah.. padahal aplikasi ini sah terdapat di android market asli, Cara kerjanya oke juga brow.. do'i menunggu banyak user mendownload dan menggunakan aplikasi ini, tujuannya menginjeksinya dengan malware ketika user melakukan update over.


Itu beberapa virus yang sangat mengerikan kalau sudah menjangkiti HP android kawan, tip dari saya untuk kawan semua, jangan suka donwload-download yang tidak jelas, jangan suka lihat konten yang berbau pornografi, karena konten-konten yang berbau pornografi biasanya sering disisipi virus. Semoga postingan saya bermanfaat untuk saya pribadi dan kawan semua. Terima kasih
Sumber : http://www.kaskus.co.id/thread/564c19a4a2c06ea0158b457c/?ref=homelanding&med=hot_thread
Read more ...

Memindahkan aplikasi android dengan SDK Manager tanpa root

Siang kawan, ijinkan saya berbagi lagi sedikit trik memindahkan aplikasi android ke SD card tanpa root. Semoga triknya bermanfaat.

Dalam beberapa kasus banyak aplikasi yang mau dipindah ke SD card tapi tidak bisa, walaupun sudah pakai apps 2 SD juga tidak semuanya.  Tapi tidak usah bersedih kawan,  ada cara laen kok untuk mengubah default install dari Internal Memory ke SD dan tentunya tidak perlu nge-root terlebih dahulu. 

Sebelum menjalankan langkah2 dibawah ini, pastikan driver G551 sudah terinstall di PC (cara paling gampang install Samsung Kies).

Langkah2nya sbg berikut :

1. Set USB Debbuging di G551 (dari menu Setting -- Applications -- Development ) dan pasang kabel data.

2. Lagi2 tool yg bisa digunakan adalah SDK Android, bagi agan2 yg blum punya silahkan donlot di mari

3. Extract/Install file hasil donlot tsb, Untuk yg file installasi biasanya folder akan ditaruh di C:\Program Files\android-sdk-windows, sedang yg dari zip file terserah mau ditaruh di mana, kalo saya kebetulan di taruh di D:\android-sdk-windows.

4. Jalankan sdkmanager.exe (ada di folder android-sdk-windows, bahkan klo yg dari install otomatis akan dijalankan saat proses instalasi).

5. Pilih komponen yg harus diinstal

Tunggu sampai proses donlot dan install kelar... (lumayan gedhe filenya)

Setelah kelar akan terlihat seperti ini di sdk manager :

6. Masuk ke command prompt dan change folder ke "platform-tools" yg ada di folder sdk-android-windows.
Spoiler for command prompt
Untuk masuk ke command prompt, klik Start - All Programs - Accessories - Command Prompt

Kemudian untuk pindah ke folder platform tools jalankan perintah sebagai berikut (karena ane install di D:\android-sdk, 

7. jalankan perintah "adb devices" untuk memastikan G551 telah telah terkoneksi dengan benar, nanti akan muncul list device yg terpasang.

8. Jalankan perintah "adb shell pm setInstallLocation 2" untuk mengubah default install ke SD Card 

Dalam kondisi ini, default instalasi akan dipindahkan dari Internal memory ke SD Card. Sementara untuk aplikasi yg sudah terinstall, saat kita masuk ke menu "Setting -- Applications -- Manage Applications", maka pilihan "Move ke SD card" akan aktif, sehingga aplikasi bisa dipindahkan ke SD Card.


9. Untuk mengembalikan default install ke Internal Memory jalankan perintah "adb shell pm setInstallLocation 0"

Demikian tips dari saya kawan, semoga bermanfaat, apabila ada pertanyaan, bisa menuju link yang merupakan sumber dari artikel ini. Terima kasih

Sumber : http://archive.kaskus.co.id/thread/5687301/2920#2938

Read more ...