Sunday 29 November 2015

Cara Membersihkan Cache di Windows Phone

Image result for windows phone cache


Sebenarnya OS Windows Phone sudah memiliki setting otomatis yang secara agresif akan membuang cache atau temporary files ketika internal storagenya tersisa 250 MB lagi atau 6% dari total storage (yang mana yang dicapai dahulu).

Jika Anda menggunakan OS Windows Phone 8.1, pembersihan cache juga bisa dilakukan secara manual dengan masuk ke app list Storage Sense > Phone > Temporary files, dan pilih Delete.

Jika masih di Windows Phone 8, pilihan Storage Sense diganti dengan Storage. Atau Anda juga bisa menginstall aplikasi untuk membantu menghapus cache, dengan cache cleaner yang bisa diunduh di sini.

Pembersihan cache di Windows Phone biasanya tidak akan terlalu besar, untuk membuat free memory bertambah, karena Windows Phone cukup ketat mengatur jalannya aplikasi. Jika sebuah aplikasi sedang berjalan dan kita menekan tombol back, maka aplikasi tersebut akan ditutup. Jika kita menekan tombol start maka aplikasi akan pindah ke back stack, dan akan ditutup jika back stack penuh.



Sumber : http://inet.detik.com/read/2015/09/01/110006/3006603/1569/cara-clear-cache-di-windows-phone
Read more ...
Thursday 26 November 2015

Cara membedakan HP kw dan rekondisi

Kawan pasti pernah merasa was-was pas beli HP baru, takut kalau HP yang kita beli ternyata bukan HP baru tapi HP rekondisi yang disulap menjadi baru. Dan saya baru saja menemukan artikel yang menarik tentang cara membedakan HP kw dan rekondisi. 

Cara mengetahui HP tersebut HP kw atau rekondisi adalah dengan :

1. Kenali smartphone aslinyaImage result for asli vs kw
Lakukan sedikit riset tentang smartphone yang akan kita beli. Bisa membuka dari web perusahaan tersebut atau datang ke toko yang memajang demo smartphone tersebut, dan melihat review-nya pada situs-situs terkemuka yang terpercaya. Perhatikan spesifikasi seperti resolusi layar, tipe prosesor yang digunakan, besaran RAM, internal memory dan resolusi kamera pada device tersebut. 

Bandingkan spesifikasi asli tersebut dengan device yang akan kita beli. Terkadang device yang akan kita beli didalamnya sudah dibekali aplikasi benchmark dan pendeteksi hardware yang seringkali sudah diakali, seolah-olah menunjukkan spesifikasi yang sama dengan device asli. Install lagi aplikasi sejenis dari playstore untuk mendapatkan aplikasi asli yang belum diakali. 

Untuk pendeteksi hardware gunakan beberapa aplikasi untuk mendapatkan kepastian, misal dengan aplikasi CPU X atau Device Info.

2. Perhatikan garansinya
Image result for garansi
Ada kewajiban yang ditetapkan pemerintah kita, bahwa semua smartphone resmi harus disertai dengan kartu garansi dan memiliki jaringan service center yang memadai. Jika barang yang kita beli adalah barang bekas, biasanya kartu garansi ini tetap ada. Ada garansi yang memang diberikan oleh distributor resmi, ada garansi yang berasal dari paralel impor, tetapi memang memiliki izin. 

Jadi pelajari lebih jauh, smartphone yang akan kita beli ini resminya memiliki garansi dari distributor yang mana. Untuk memudahkan biasanya kita juga bisa bertanya ke situs sosial media dari vendor bersangkutan, misal melalui Facebook maupun Twitter.

3. Harga
Image result for harga
Sebenarnya lebih mudah memperhatikan harga dari unit yang baru, karena barang-barang replika seringkali dijual dengan harga yang sangat miring. Harga miring tentu saja sangat menggoda, tetapi kita mengenal juga istilah bijak, “too good to be true”, untuk sesuatu yang terlihat terlalu hebat (harganya), maka kita harus mawas.

4. Beli dari penjual yang terpercaya
Image result for seller
Toko-toko resmi biasanya berani memberikan garansi, bahwa barang yang mereka jual terjamin. Begitu juga jika kita membeli online pada website online yang terpercaya, yang memberikan garansi yang sama, bahkan menjanjikan jika barang yang diterima tidak sesuai, boleh dikembalikan dalam jangka waktu tertentu. 

Jika barang second, pastikan kepada penjual untuk memberikan garansi personal bahwa barang tersebut dijamin asli dan kita boleh mengeceknya ke service center resmi. Tentu saja service center resmi mengenal mana barang yang asli dan replika, dan mereka mengetahui barang tersebut apa pernah diperbaiki atau tidak, termasuk apakah komponennya asli atau bukan. Harus diakui kebanyakan dari kita tidak memiliki pengetahuan ini, dan service center bisa menjadi tempat bertanya.

5. Cek di website
Image result for website
Berdasarkan serial number dan IMEI yang tertera di smartphone, ada beberapa vendor yang menyediakan layanan pengecekan keaslian barang di website resminya. Diantaranya produk dari Apple dan Xiaomi. Gunakan web tersebut untuk mengecek apakah smartphone bekas yang akan kita beli termasuk asli dan mengetahui status garansinya.
Istilah refurbish sekarang ini juga banyak salah dimengerti dan tertukar dengan istilah rekondisi. Refurbishsendiri pada smartphone aslinya adalah istilah yang “baik”. Di negara-negara tertentu, ada peraturan hak bagi konsumen, jika membeli barang tertentu dan merasa tidak cocok dalam jangka waktu terbatas, barang ini boleh dikembalikan ke tempat dimana ia membeli.  tuy

Itulah 5 langkah sebagai tindakan pencegahan yang dapat kita lakukan agar tidak tertipu dan membeli HP kw atau HP yang direkondisi.



Sumber :http://inet.detik.com/read/2015/11/17/141744/3073249/1569/tips-membedakan-ponsel-kw-dan-rekondisi?i993304klinik
Read more ...
Wednesday 25 November 2015

Cara menangkal sms spam di HP android

Pernah merasa terganggu dengan email spam yang terus menerus masuk ke inbox HP kita? Kalau iya, kita sama kawan, karena saya juga terganggu dengan sms-sms yang masuk ke HP seperti mama minta pulsa, menang undian dari bank bla-bla, atau bahkan dari povider itu sendiri.

Tenang kawan, karena sudah ada aplikasi android yang bisa menangkal masuknya  sms-sms spam yang mengganggu. Aplikasi yang jagoan itu adalah Clean Messaging. Bisa dicari di play store untuk pengguna android. Pilih yang free saja kawan, yang free sudah cukup untuk menangkal sms-sms spam. Bisa di donwload DISINI

1. Cari di play store, pilih yang free
\\


2. Setalah itu instal



3. Buka aplikasi yang tadi sudah di instal, bisa memilih tema sesuai yang disuka



4. Sms-sms spam akan masuk ke folder spam dan notifikasi tidak akan hidup kalau ada sms spam



5. Ini contoh layout dari clean messaging, mirip WA y?



Aplikasi ini saya rekomendasikan buat kawan semua yang jengah dengan banyaknya sms spam yang masuk ke HP android kita, tapi untuk sementara hanya tersedia di play store. Terima kasih sudah mampir, semoga bermanfaat.



http://www.kaskus.co.id/post/5652b67d642eb6a7648b456a#post5652b67d642eb6a7648b456a
Read more ...
Tuesday 24 November 2015

Cara Memeriksa Kesehatan Baterai Smartphone

Baterai pada smartphone lambat laun pasti akan mengalami penurunan perfoma entah karena terlalu sering di charge atau karena faktor usia baterai yang sudah sangat uzur. Nah, untuk mengetahui kesehatan baterai smartphone kita tidaklah sulit. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui kesehatan baterai smartphone.

1. Fisik Baterai

Image result for baterai smartphone rusak

Langkah yang pertama untuk mengetahui kondisi baterai kita adalah dengan melihat fisik dari baterai tersebut. Apabila sudah berubah bentuk, lebih melembung dan apabila diputar di media yang datar baterai tersebut bisa berputar bisa dipastikan kalau baterai tersebut harus segera diganti. Selain itu juga bisa dengan melihat apakah ada korosi atau tidak. Ditandai dengan adanya keputih-putihan atau kehijau-hijauan di elemen logam baterai. Kondisi ini tidak berlaku untuk smartphone yang memiliki baterai tanam yang tidak dapat dilepas.

2. Lihat seberapa cepat baterai habis

Image result for baterai smartphone rusak
Cara ini juga bisa untuk mendeteksi kesehatan baterai, kalau biasanya baterai smartphone kawan bisa bertahan selama 18 jam lalu tiba-tiba baterai smartphone hanya bertahan selama 10 jam ini pertanda kalau kawan harus segera ganti baterai atau sedia power bank.

3. Gunakan aplikasiUntuk mengecek kesehatan baterai juga dapat menggunakan aplikasi yang rekomen tentunya. Pengguna iphone dapat menggunakan aplikasi iBackupBot. Kawan perlu menginstal dikomputer dan menghubungkan dengan iphone atau mac.


Kawan yang menggunakan smartphone android bisa mengecek kesehatan baterai smartphone dengan cara mengetik *#*#4636#*#*. Nanti akan muncul informasi tentang kesehatan baterai, informasi telepon, dll



Itulah beberapa cara mengetahui kesehatan baterai smartphone kita. Semoga postingan saya bermanfaat. Terima kasih sudah mampir. ^^


Sumber : http://tekno.kompas.com/read/2015/02/09/20450027/Begini.Cara.Memeriksa.Kesehatan.Baterai.Smartphone
Read more ...
Monday 23 November 2015

Cara Mempercepat GPS Locking Chipset Mediatek

Pada postingan kali ini saya akan berbagi cara mempercepat gps locking mediatek chipset. Tidak usah berbasa-basi lagi kawan, langsung saja disiapkan bahan-bahannya kopi dan jangan lupa cemilan. Bukan itu bahannya kawan, kalau bahannya itu sih buat nongkrong. Hehe

Bahan:
1. Aplikasi "faster gps" di playstore DONWLOAD DISINI
2. Aplikasi "mobile uncle" di playstore DONWLOAD DISINI

Langkah-langkah:
1. Buka aplikasi "faster GPS"

2. Continent : pilih "asia"

3  Region: pilih indonesia. otomatis ntp server berganti menjadi id.pool.ntp.org

4. Buka advanced setting , isi valuenya :
GENERALa. debug level = 0
b. intermediate_pos = 1
c. accuracy_thress = isi dengan value lebih besar dari 0 tapi jangan melebihi 10. karena semakin besar value akurasinya posisi akan berkurang. tapi lebih banyak sinyal satelit yg tertangkap. usahakan 0.5 sampai 5
d. report_position_use_supl_refloc= 0
e. enable_wiper =1

NTP SERVERa. ntp_server= id.pool.ntp.org

Xtra Serverbiarkan default

AGPS SUPLa. supl_no_secure_port= kosongkan
b. supl_port=7276
c. supl_host=supl.google.comd. supl_secure_port=kosongkan

AGPS C2Ka. c2k_host =kosongkan b.c2k_port=kosongkan 
AGPS CARIER a. current carrier =kosongkan
 b. default_agps_enable = true
 c. default_ssl_enable=false
 OTHER biarkan default

5. Hidupkan GPS

6. Buka aplikasi mobile uncle 
- pilih engineer mode 
- pilih enginerr mode (MTK) 
- geser kekiri cari tab location 
- pilih Location Based Service 
- pilih tab GPS, pencet GPS(OFF) biar menjadi on 
- pencet tombol back sekali, pilih YGPS dan tunggu sampai GPS lock sendiri

7. coba buka aplikasi google maps, dalam hitungan detik akan lock dan akurata.ntp_server= id.pool.ntp.org

Sekian cara mempercepat GPS locking mediatek chipset, selamat mencoba dan semoga berhasil. Dengan cara ini bisa ngelock sekitar 5-10 detik tapi jangan dicentang wifi & mobile network location. Terima kasih sudah mampir^^


Sumber : https://www.facebook.com/notes/official-brotherhood-mito-a95/tips-mempercepat-gps-locking-mediatek-chipset/657430567699356
Read more ...
Sunday 22 November 2015

Jangan bagikan informasi ini di Facebook

Apakah kawan termasuk orang yang suka berbagi apapun di sosial media terutama facebook? Kalau iya mulai saat ini jangan dibiasakan membagi kegiatan/informasi kita ke sosial media. Kenapa? Karena dengan membagi informasi berharga kita di facebook bisa digunakan sebagai senjata oleh orang-orang yang ingin berniat jahat kepada kita.

Informasi-informasi sebagai berikut yang jangan dibagi di facebook1. Nomor teleponMembagi nomor telepon di Facebook sama saja membuat semua teman Facebook mengetahui nomor telepon pengguna. Lebih dari itu, semua orang yang tahu nomor telepon pengguna juga akan langsung tahu laman Facebook pengguna.
2. Alamat rumahSama halnya dengan membagi nomor telepon di profil Facebook. Membagi alamat rumah juga berpotensi mendatangkan bahaya.Saat membagi gambar atau konten lainnya, alamat yang dipatrikan pada profil bisa saja muncul pada keterangan gambar. Dengan ini, semua orang bisa dengan mudah melacak alamat pengguna.Jika ada yang berniat menjadi penguntit, maka informasi personal yang dibagi di Facebook akan sangat memudahkan.
3. Pekerjaan.Sebaiknya pikir lagi jika ingin mematrikan informasi pekerjaan diFacebook. Sebab, jika ada peretas yang ingin mengganggu sistem kantor tempat Anda bekerja, media sosial akan jadi "lahan" utama yang diutak-atik.
4. Status hubungan.Meningkatnya kebiasaan "stalking" sejak perkembangan media sosial kian masif seharusnya membuat pengguna Facebook lebih berhati-hati membagi informasi terkait hubungan.Beberapa aplikasi disebut bisa memberitahu seseorang apabila temanFacebook-nya mengganti status menjadi "single".Hal ini bisa dimanfaatkan oleh situs-situs kencan ilegal yang memicu pengguna memiliki koneksi maya yang romantis. Setelahnya, pengguna akan dibujuk rayu untuk mengeluarkan sejumlah uang. Karenanya, sebaiknya tak usah mematrikan status hubungan di Facebook.
5. Informasi keuanganFacebook adalah layanan gratis, namun jejaring sosial ini masih meminta informasi pembayaran seperti nomor kartu kredit. Sebaiknya pengguna tak memasukkan informasi tersebut. Sekali lagi, peretas bisa saja membobol informasi pembayaran tersebut dan mencuri sejumlah duit.
Itu hal-hal yang jangan dibagi di media sosial terutama facebook kawan. Sebisa mungkin jadi orang yang tidak mudah membagi informasi pribadi ke media sosial. Tapi kalau membagi informasi tentang berita yang lagi hangat yang dapat dipertanggungjawabkan malah itu harus kawan. Semoga bermanfaat, terima kasih sudah mampir. ^^
Read more ...

Rome, ponsel 1 jutaan tapi melebihi iphone6s

Hai kawan, mengikuti perkembangan dunia gadget memang tidak ada habisnya, sepertinya baru kemarin beli gadget terbaru dengan harga yang lumayan mahal, eh tahu-tahu sudah ada gadget baru dengan spesifikasi yang lebih bagus. Dan harganya juga masih mahal pastinya. Hehehe

Baru-baru ini produsen asal China memproduksi gadget dengan harga yang murah tapi spesifikasinya mengalahkan gadget berharga mahal seperti iphone6s. Yup, memang produsen asal China tidak ada matinya. hehe
Dengan mengusung speksifikasi yang sangat mumpuni, ROME, juga dibanderol dengan harga yang murah. Produk ini akan dilengkapi dengan RAM 3 GB dan juga baterai 2.500 mAh. Sebagai pembanding, iPhone 6s punya RAM 2 GB dan baterai 1.715 mAh. 

Sementara itu, smartphone lain dengan harga yang kira-kira sama biasanya hanya dilengkapi dengan RAM antara 1 GB dan 2 GB. 

Spesifikasi lainnya, Rome ditawarkan dengan layar berbentang 5,5 inci, beresolusi 720 x 1.280 piksel, dan dengan tingkat kerapatan 267 piksel per inci. Memang ini tidak terlalu tinggi, tetapi cukup bisa diterima untuk harga tersebut.

Dari segi "jeroan", Rome dipersenjatai chipset Mediatek MT6753 octa-core, GPU ARM Mali 720, dan media penyimpanan berkapasitas 16 GB. Belum diketahui apakah perangkat ini mendukung kartu memori tambahan atau tidak.

Untuk menjepret gambar, Rome dilengkapi dengan sensor Sony IMX164 (13 megapiksel) dan lampu LED ganda di bagian belakang serta kamera 2 megapiksel di bagian depan. Perangkat ini nantinya berjalan di sistem operasi Android 5.1 Lollipop.


Bagiamana? Berminat memiliki gadget yang satu ini kawan? Rencananya gadget ini akan dibanderol dengan harga cuma 1,2 jutaan. Wow banget kan? Tapi sepertinya harus bersabar dulu kawan, karena tidak diketahui pasti produk ini akan diluncurkan kapan. Terima kasih sudah mampir, semoga bermanfaat^^



Sumber : http://tekno.kompas.com/read/2015/11/20/14220067/Ponsel.Rp.1.Jutaan.Ini.Lebihi.iPhone.6s
Read more ...

Blackberry Passport Silver : Ponsel Pintar Inovatif Berteknologi Canggih

Selamat pagi kawan, maaf postingan ini copy paste dari artikel orang lain, tapi tetap saya sertakan sumbernya. Jadi saya termasuk orang yang copy paste dengan santun, hehe

Sumber : http://www.kaskus.co.id/post/5614e95614088d742c8b4569#post5614e95614088d742c8b4569

Saya akan berbagi sedikit kelebihan dari blackberry passport ini, dimulai dengan 



Performa Menakjubkan
Smartphone besutan BlackBerry ini mengusung prosesor unggulan Quad-core berkecepatan 2.26 GHz dengan chipset Qualcomm MSM8974AA Snapdragon 801 dan didukung pula dengan RAM sebesar 3 GB yang akan memberikan Anda kelancaran total dalam mengoperasikan berbagai aplikasi, bahkan saat Anda harus melakukan multitasking dengan mengoperasikan beberapa aplikasi sekaligus. Menyempurnakan dapur pacu ini, BlackBerry Passport Silver Edition dibekali dengan sistem operasi BlackBerry edisi 10.3.2 yang mampu melindungi data-data Anda dari serangan malware maupun bahaya pencurian data personal.

Berkirim Pesan Lebih Praktis
Kini Anda bisa mengatur segala pesan Anda—email, pesan, BBM, hingga ke jejaring media sosial—lebih mudah dengan menggunakan BlackBerry Hub yang tersedia di dalam BlackBerry Passport ini. Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk membaca dan mengatur pesan yang baru masuk secara langsung tanpa Anda harus masuk ke aplikasi asal pesan tersebut. Tidak hanya itu, BlackBerry Priority Hub bisa mengenali ritme pesan Anda dan akan mengutamakan pesan-pesan penting. Aplikasi ini dapat membantu Anda untuk selalu teratur.

Serasa Lebih Dekat
Jarak tidak terasa jauh lagi dengan BlackBerry Passport. Video call lebih puas menggunakan smartphone ini berkat speaker yang powerful dan microphone quad yang dimilikinya. Dengarkan suara rekan ataupun orang terkasih di tempat jauh dalam kualitas tinggi dengan teknologi BlackBerry Natural Sound yang akan memberikan kejernihan suara optimal, membuat Anda tidak lagi merasa begitu jauh sekalipun orang tersebut berada di belahan dunia lainnya.

Keyboard Ergonomis
BlackBerry Passport memiliki keyboard dengan desain baru yang lebih ergonomis dan membuat mengetik lebih mudah. Keyboard ikonik BlackBerry Passport ini lebih akurat, sehingga memudahkan Anda terutama saat mengetik pesan yang panjang. Tidak hanya itu, keyboard ini juga dibuat mampu menganalisa gerakan jari Anda dan memprediksi kata apa yang hendak Anda tulis.

Dual Kamera

Jangan biarkan momen seru dalam hidup Anda berlalu begitu saja, tangkap dan abadikan menggunakan kamera yang tersemat pada BlackBerry Passport! Kamera belakang beresolusi 13 Megapiksel ini mampu menangkap objek dengan ketajaman tinggi serta kedalaman warna yang

Kapasitas Baterai Besar

Anda tidak perlu khawatir harus sering-sering mengisi ulang daya karena sering mengoperasikan berbagai aplikasi setiap harinya. BlackBerry Passport dibekali dengan baterai berkapasitas 3450 mAh yang mampu membuat smartphone Anda bertahan sepanjang hari sekalipun menggunakan banyak aplikasi. Hal ini dapat memudahkan Anda karena tidak perlu mencari tempat mengisi ulang daya, juga tidak perlu selalu membawa powerbank.

Layar IPS Multitouch 4.5"

Nikmati visual yang tajam, jelas dan lebih leluasa melalui layar BlackBerry Passport yang berbentang selebar 4.5 inci ini. Dengan resolusi 1440 x 1440 smartphone ini didesain untuk memberikan kenyamanan saat Anda berselancar di dunia internet, membaca, mengoperasikan aplikasi, mengetik, hingga membaca peta. Layar ponsel cerdas ini juga memungkinkan untuk multitouch hingga sepuluh jari sehingga Anda bisa menikmati beragam jenis hiburan dengan maksimal.

Desain Profesional
BlackBerry Passport didesain dalam bentuk yang simpel dan tampak profesional dengan warna yang elegan. Permukaannya berlapis bahan Stainless Steel berkualitas yang menjadikannya lebih kuat serta tahan lebih lama. Permukaan bagian belakangnya didesain khusus agar nyaman dalam genggaman tangan Anda.


Bagaimana kawan? Setelah membaca postingan saya tertarik membawa pulang blackberry passport? Saya juga mau kawan, tapi harganya itu yang menurut saya masih terlalu mahal. Hehehe. Kalau tidak salah gadget ini dibanderol dengan harga 7 jutaan. Mohon dikoreksi apabila salah.

Segitu saja kawan, semoga bermanfaat, dan terima kasih sudah mampir^^


Read more ...