Untuk bisa screenshot, beberapa HP android itu harus di root terlebih dahulu. Nah, buat kawan yang mau screenshot HP android tetapi tidak mau root HP androidnya jangan kuatir kawan, seperti saya bilang tadi, saya akan berbagi bagaimana cara screenshot HP android yang belum di root.
Tidak seperti HP android yang sudah di root, screenshot HP android yang belum di root harus menggunakan PC / komputer untuk bisa screenshoot.
Caranya
1 . Download dan Instal MyPhoneExplorer Untuk PC / Komputer
2 . Download dan Instal MyPhoneExplorer Client di ponsel android kawan
3 . Instal USB Driver untuk ponsel android kawan. Biasanya USB driver ponsel kawan langsung terinstal otomatis apabila HP android kawan dicolokkan ke komputer. Tapi kalau tidak ada bisa cari di google. :-)
4. Cek USB debugging pada android kawan.
Setting --> Aplikasi --> Pengembang --> Cek USB debugging

5. Mulai MyPhoneExplorer Client pada ponsel android kawan, dan kawan akan melihat pengaturan sambungan menggunakan WIFI atau kabel USB.

6. Mulai MyPhoneExplorer Untuk PC / Komputer
7. Pada MyPhoneExplorer Untuk PC / Komputer -- > Go to File --> Setting --> In connection --> Change the following
- In Phone Type – Select Phone With Android OS
- In Connect Via – USB cable

8. Tekan F1 atau Go to file --> Connect to connect the phone (jangan lupa sambungkan ponsel kawan ke komputer)
9. Setelah ponsel kawan berhasil tersambung ke komputer, Go to Extras --> Load Screenshot


10. Klik save. Selesai kawan, kawan sudah berhasil screenshot HP android kawan tanpa di root. Selamat mencoba.
Sumber : http://www.digisecrets.com/android/how-to-take-screenshots-in-any-android-mobile-from-pc/
No comments:
Post a Comment